Rabu, 16 September 2020

Hello My Daily

Saat itu aku mengungkapkan rasa kepadamu
Tak habis pikir
Bahwa cinta datang secepat kilat
Kiraku hanya sekedar singgah saja
Akan tetapi, cinta menanggapinya dengan rasa nyaman dan aman

Setelah itu aku menyadari bahwa
Jangan pernah bersumpah seperti apapun kepada ruang dan waktu
Karena kita bukan orang yang datang dari masa depan
Tahu mengenai masa depan

Kita ga tahu akan bersama siapa di masa depan
Walaupun kau menjaga seketat apapun
Mengenggam sekuat apapun
Memerhatikan sedetail apapun
Kau tak akan bisa memprediksi jelasnya
Apapun yang akan terjadi di masa depan
Patutlah kita syukuri bersama dan tersenyum bersama 
Melihat kehidupan kita masing - masing

Tidak mengapa engkau berharap 
Bahwa dia merupakan sosok yang akan mendampingimu kelak 
Satu saja pinta ku, jikalau kita tak bisa menjadi kami nantinya
Aku harap kau bisa mensyukuri semua keadaan nantinya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jancur Barsap

Kamu ga salah Aku yang salah Iyaa aku yang terlalu menuntut Aku juga yang berambisi mendapatkan kamu seutuhnya Hingga aku lupa bahwa kamu ju...